Beasiswa S-2 Seni di Inggris

Beasiswa - Update terbaru info beasiswa Mei 2014. University of the Arts London (UAL) mengundang Anda dalam program beasiswa pascasarjana bagi pelajar internasional. Beasiswa diberikan dalam bentuk jaminan biaya studi dan akomodasi di asrama kampus, International Students House. Beasiswa juga mencakup biaya makan di kafetaria kampus hingga 2.000 poundsterling.

Anda dapat melamar beasiswa untuk meraih gelar MA Public Relations (London College of Communication), MA Digital Theatre (Wimbledon College of Arts), MA Drawing (Wimbledon College of Arts), MA Theatre Design (Wimbledon College of Arts) dan MFA Fine Art (Wimbledon College of Arts). Aplikasi ditutup pada 13 Juni 2014.

Untuk mendapatkan beasiswa ini, Anda haruslah merupakan mahasiswa internasional dengan biaya sendiri dan telah memiliki surat penerimaan di fakultas-fakultas tersebut di atas. Anda harus memiliki gelar sarjana. Namun, mahasiswa S-1 yang akan segera lulus, maksimal pada 31 Juli 2014, juga diperbolehkan melamar. Pelamar dengan kesulitan keuangan akan mendapat prioritas pertimbangan.

Ada dua beasiswa yang dapat Anda raih. Sebagai kandidat, Anda harus menunjukkan kemampuan dan potensi dalam memberikan kontribusi pada komunitas kreatif. Panel akan menyeleksi kandidat yang memiliki kualitas dalam aplikasi dan proses wawancara, kesiapan studi dalam bidang yang dipilihnya serta kemampuan kandidat tersebut dalam mengartikulasikan bagaimana beasiswa UAL dapat memberi kontribusi pada tujuan studi kandidat, pengembangan diri pribadi dan target karier jangka panjang.

Pendaftaran dapat dilakukan via email ke alamat m.chatton-at-arts.ac.uk or atau melalui pos. Simak informasi beasiswa S-2 seni ini di laman University of Arts London (UAL).

0 Response to "Beasiswa S-2 Seni di Inggris "

Post a Comment